Banjarmasin mediapublik.com
HIPMI Banjarmasin Jalankan Program HIPMI Business Forum
Bongkar Rahasia Bisnis Properti Di HIPMI Business Forum
Properti Sebagai Mesin Kekayaan, Tema HIPMI Business Forum #1
Ternyata Bisnis Properti Tidak Sulit, Tajuk HIPMI Business Forum #1
Banjarmasin - Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Banjarmasin (BPC HIPMI Banjarmasin) Gelar HIPMI Business Forum #1, dengan tema Property Rich Machine, dan mendaulat Hendra Kalam sebagai pemateri pada gelaran pertama ini.
HIPMI Business Forum terbuka untuk masyarakat umum yang ingin belajar dan mengenal tentang seluk beluk bisnis properti. Dan juga untuk para pengusaha muda anggota HIPMI Banjarmasin.
Digelar di Black Industries Caffe, kafe kekinian yang beralamat di Brigjen Hasan Basri Banjarmasin, pada Jumat 10 Maret 2023, jam 14.30 WITA.
"Saya ingin sekali semua orang paham bahwa bisnis properti ini tidaklah sulit" ucap Hendra yang memang pengusaha muda praktisi bisnis Developer, Kontraktor, dan Marketing ini.
"Bahkan bagi yg sudah mengetahui rahasianya tentu bisa menjadikan Properti sebagai Mesin Kekayaan" lanjut Hendra.
Property Rich Machine yang diformulasikan Hendra, akan mudah dipelajari, dipahami, dan dipraktekkan oleh pemula, menengah maupun yang sudah Ahli, setelah forum ini peserta akan mendapatkan Formula yang sudah terbukti utk menjalankan bisnis properti.
Secara umum, akan ada empat materi utama yang akan disajikan di HIPMI Business Forum, yaitu Build Your Product Identity,
Our Concept Is Rich, 4 Steps Housing Product, Capital Gain Property.
Dengan kompetensi peserta setelah mengikuti Property Rich Machine adalah memahami formula bisnis properti, secara khusus pengembang perumahan, tanah Kavling, tempat Kuliner, rumah kost, dan lainnya.
Aulia Rahman selaku Ketua Umum HIPMI Banjarmasin menyampaikan, bahwa HIPMI Business Forum adalah salah satu program BPC HIPMI Banjarmasin yang akan digelar rutin setiap bulan, dengan tema yang berbeda-beda sesuai dengan rancangan yang sudah diprogramkan organisasi para pengusaha muda ini.
Bagi pembaca yang tidak ingin ketinggalan untuk mengikuti event ini, bisa mendaftar melalui link https://klikwa.id/hbf01 .
0 Komentar