SDN SEMANGAT DALAM 4 HANDIL BAKTI BARITO KUALA MENDAPAT KAN REHAB DI TAHUN 2023

Batola: Mediapublik.com

Pembangunan SDN Semangat Dalam 4 kabupaten Barito Kuala Kalimantan Selatan, berdiri sejak tahun 2014 kini kondisi fisiknya banyak yang sudah rusak.

Awal dibangun hanya 9 ruang termasuk ruang kepala sekolah dan dewan guru. Namun seiring perkembangan penduduk dan wilayah, sekarang ini peminat masyarakat menyekolahkan anak"nya cukup segnifikan.

Menyikapi hal demikian pemerintah kabupaten Barito Kuala dalam hal ini Diknas setempat 2023 menambah bangunan sekolah baru 1 ruang bersumber dari APBD thn 2023.

Sekarang diantaranya ada 4 ruang dan ruang dewan guru plus kepala sekolah kondisinya mengalami kerusakan yang perlu di rehab dan saat ini pekerjaannya mulai dikerjakan.

Konsultan pengawas Anwar kepada wartawan mediapublik.com rabu 20/9/23 mengatakan, pembangunan rehab SDN Semangat Dalam 4 baru dimulai. Kemudian rehab hanya 4 ruang bersumber dari dana alokasi umum (dau) 2023 dan diperkirakan Desember 2023 selesai.

Kepala sekolah SDN Semangat Dalam 4 Handil Bakti Hj.Ngatinah MP.d terpisah menyatakan, rehab ruang untuk kenyamanan para siswa dalam pembelajaran. Selain itu, sejak berdiri bangunan sekolah muridnya setiap tahun terus bertambah, sesuai perkembangan pemukiman dan perumahan masyakarat sekitar sekolah.

Ngatinah berharap semoga dengan direhabnya ruangan tersebut, mampu memberikan pelayanan pendidikan lebih baik dan maju, pungkasnya...(MP)

Posting Komentar

0 Komentar