Bagian Organisasi Setda Tapin Laksanakan Bimtek Peningkatan Kualitas Pelayanan

RANTAU : Mediapublik.com

Pemerintahan Kabupaten Tapin melalui Bagian Organisasi Setda Tapin melaksanakan kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) Peningkatan Kualitas Pelayanan Bagi Petugas Front Office dan Back Office di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tapin Tahun 2023, bertempat di Aula Tamasa Kantor Bupati Tapin, Kamis (23/11).

Bimtek dibuka secara resmi oleh PJ Bupati Tapin yang di Wakili Asisten Administrasi Umum Fiqri Irmawan, S.STP dan dihadiri Direktur Bank Kalsel Kabupaten Tapin Noviar Ridhonii, Narasumber dari Kepala Bagian Pelayanan Cabang Divisi Jaringan dan Pelayanan Cabang Kantor Pusat Bank Kalsel Maisarah dan perwakilan instansi dilingkungan Pemkab Tapin.

Seperti yang diutarakan kepala Bagian Organisasi Setda Tapin Hj Rini Yusnita SSTP, Bagian Organisasi sebagai salah satu pemangku urusan pembinaan pelayanan publik yang didukung Pemerintah Kabupaten Tapin melaksanakan bimbingan teknis (Bimtek) peningkatan pelayanan bagi front office dan back office. Adapun tujuan Bimtek ini untuk peningkatan penyelenggaraan pelayanan publik di kabupaten Tapin," ujarnya.

Rini menjelaskan, sebagaimana arahan dari presiden RI terkait birokrasi yang identik dengan pelayanan dan seperti yang digaungkan presiden terkait reformasi birokrasi (RB) yang pada perinsipnya RB adalah peningkatan pelayanan prima, karena kita sebagai pelayan dalam birokrasi, pertama memang harus memberikan pelayanan prima.

"Dalam memberikan pelayanan prima, pertama harus ada service excellence dan kedua kita harus menyenangkan yang menerima pelayanan dan membahagiakan," paparnya.

Kita berharap dari Bimtek ini, kita sebagai pemangku pembina pelayanan publik, kita sangat mengharapkan bahwa yang memberikan pelayanan itu bukan hanya pada Dinas Dukcapil, tapi semua yang mengatakan dia adalah kantor, birokrat, birokrasi, mereka wajib memberikan pelayanan.

"Karena kita tau bahwa pelayanan itu ada tiga, pertama ada pelayanan yang sifatnya pelayanan publik yang memberikan pelayanan langsung seperti Kesehatan dan ada pelayanan administrasi, contohnya seperti pelayanan di bagian organisasi ataupun pelayanan administrasi di bagian batang dan jasa atau pelayanan administrasi di bagian Kesra," paparnya.

"Termasuk pelayanan di bidang jasa, seperti peminjaman barang - barang. Untuk itu peserta Bintek ini adalah seluruh petugas front office dan back office diseluruh OPD dengan tambahan peserta dari kelurahan, Puskesmas dan beberapa organisasi dari KONI Tapin," tambahnya.

Sementara itu Maisarah narasumber Bimtek mengatakan, dalam mewujudkan pelayanan prima, intinya kita ingin pelayanan publik di perintahkan Kabupaten Tapin terstandar, konsistensi, terjaga dan sesuai standar pelayanan, termasuk dalam bersikap, bertutur kata, berpenampilan maupun berkomunikasi dengan masyarakat, biar bisa terjaga dengan baik.

"Artinya semua harus sesuai dengan harapan dari masyarakat itu sendiri. Adapun materi yang dipaparkan ialah terkait standar layanan yang ada di front office dan back office dilingkungan Pemkab. Tapin," ujar Maisarah Kepala Bagian Pelayanan Cabang Divisi Jaringan dan Pelayanan Cabang Kantor Pusat Bank Kalsel... (Arsyad Tapin)

Posting Komentar

0 Komentar