Mediapublik.com, BANJARMASIN
Pemko Banjarmasin bersama DPRD Kota Banjarmasin menggelar Rapat Paripurna terkait Pengumuman Usul Pemberhentian Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin hasil Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2020 dan Pengumuman Hasil Penetapan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin Terpilih Dalam Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 pada Rabu (15/01/2025). Rapat yang dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Banjarmasin itu, turut di hadiri Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina. Dalam kesempatan itu, Ibnu pun menyampaikan selamat dan sukses untuk Walikota dan Wakil Walikota terpilih, Muhammad Yamin-Ananda. "Prosesnya akan segera dilanjutkan dengan pengajuan usulan kepada Gubernur dan Menteri Dalam Negeri untuk di SK kan," ungkap Ibnu usai rapat. Lebih lanjut, sesuai dengan prosedur yang ada, pihaknya masih menunggu keputusan Kemendagri serta hasil Mahkamah Konstitusi untuk mengetahui jadwal pelantikan keduanya.
"Sepenuhnya kita serahkan kepada mekanisme hukum tata negara di Indonesia. Jadi kita hormati proses itu," katanya. Disisi lain, orang nomor satu di Kota Seribu Sungai itu bersyukur proses Pilkada di Banjarmasin berjalan aman, lancar, sukses dan damai. Ibnu Sina pun, berharap, pemimpin Kota Banjarmasin yang baru bisa membawa Banjarmasin untuk keberlanjutan pembangunan. "Selamat bertugas untuk Pak Yamin dan Ibu Ananda. Semoga bisa membawa Banjarmasin lebih baik ke depan," pungkasnya...(Rian Ahmad/MP)
0 Komentar