Mediapublik.com : Rantau
Kapolres Tapin AKBP Jimmy Kurniawan pimpin upacara kenaikan pangkat sejumlah perwira dilingkungan Polres Tapin, bertempat di Halaman Mapolres Tapin, Kamis (02/01/25).
Upacara dihadiri Waka Polres Tapin Kompol Rainhard Maradona, para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek jajaran Polres Tapin, Ketua Bhayangkari beserta pengurus serta seluruh perwira, Bintara dan ASN Polres Tapin.
Adapun beberapa personil Polres Tapin yang menerima laporan kenaikan pangkat sebanyak 46 orang yakni AKP ke KOMPOL sebanyak 1 orang, IPTU ke AKP sebanyak 8 orang, IPDA ke IPTU sebanyak 5 orang,
AIPDA ke AIPTU sebanyak 4 orang.
BRIPKA ke AIPDA sebanyak 11 orang, BRIGADIR ke BRIPKA sebanyak 2 orang, BRIPTU ke BRIGADIR sebanyak 13 orang
Dan BRIPDA ke BRIPTU sebanyak 2 orang. Seperti yang diutarakan Kapolres Tapin AKBP Jimmy Kurniawan SIK, kenaikan pangkat pada hakikatnya merupakan penghargaan yang diberikan organisasi atas prestasi kinerja yang telah ditunjukkan selama ini.
Kenaikan pangkat bukanlah hak yang pasti diterima oleh setiap personel Polri, namun merupakan komulatif dari penilaian beberapa aspek seperti dedikasi, loyalitas, disiplin, tanggung jawab serta sikap dan prilaku yang tidak tercela.
"Kenaikan pangkat
bukan hanya merupakan perubahan status hirarki, gaji dan hak-hak yang diterima oleh saudara, akan tetapi dengan kenaikan pangkat merupakan cerminan kompetensi yang harus diemban sehingga saudara dapat lebih meningkatkan profesionalisme, kinerja dan yang lebih utama adalah rasa tanggung jawab sesuai dengan jenjang pangkat yang saudara sandang," tandasnya.
Kapolres Tapin AKBP Jimmy Kurniawan mengatakan, dengan semakin tingginya pangkat dipundak saudara, diharapkan saudara menunjukkan sikap ketauladanan yang lebih baik, profesionalisme melalui peningkatan kemampuan serta peningkatan kinerja dengan melaksanakan semua yang menjadi tugas dan tanggung jawab saudara dengan sebaik-baiknya.
Mengakhiri sambutannya, Kapolres Tapin berharap kepada seluruh anggota agar melaksanakan tugas kedepan dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab, bekerjalah secara profesional dengan tetap memperhatikan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi dinamika perkembangan Sitkamtibmas di daerah hukum Polres Tapin.
"Pupuk semangat kebersamaan dengan sesama personel polri, tni dan Instansi terkait lainnya sehingga dapat terwujudnya soliditas kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa Dan bernegara," tutupnya...(MP)
0 Komentar